Mengapa rezeki tidak pernah sama besarnya dalam setiap
tahun?, Setiap Bulan?.
Ini karena dalam feng shui ada yang disebut Periode. Periode
yang paling panjang adalah dengan durasi 20 tahun yang dimulai tahun 2004 dan
berakhir tahun 2024. Periode sekarang ini disebut Periode 8.
Barangkali ada yang ingat bahwa tahun 2004 dan tahun-tahun sebelumnya
ada yang sangat beruntung hidupnya namun sejak tahun 2005 mulai surut dan terus
menyusut. Tak kurang banyak yang jatuh dalam ekonomi tanpa tahu sebabnya. Nah
itu karena kejadian berubahnya pola energi rumah dan pola energi shio.
Perubahan tersebut dilambangkan dengan angka-angka yang
menempati setiap lokasi dalam bagan rumah atau bagan shio. Angka-angka tersebut
bergerak setiap 20 tahun sekali pada periode 8. Juga bergerak pada periode 1
tahun dan bergerak pada periode 1 bulan atau bulanan.
Bagan Periode 8 dan Arti Angka Bintang Periode 8
Berikut adalah arti angka bintang secara sederhana.
Pengertian lebih mendalam akan dijelaskan pada artikel-artikel selanjutnya.
1=rezeki uang dan karier
2=kesehatan yang buruk
3=pertengkaran dan masalah hukum
4=asmara, pendidikan dan hubungan baik
5=rugi total atau tidak ada rezeki
6=nasib langit atau rezeki nomplok
7=kekerasan atau kejahatan
8=kemakmuran
9=investasi atau keberuntungan masa depan
Bagan di atas menjelaskan bahwa setiap kotak tersebut adalah
daerah kekuasaan dari shio-shio yang bersangkutan. Peruntungan shio-shio
tersebut sesuai dengan Flying Star atau Angka Bintang Terbang Periode 8, seperti
yang tercantum di dalam kotak atau bagan di atas. Jadi keadaan mujur/ untung
atau keadaan malang/ rugi dari masing-masing shio sepanjang periode 8 yang
berakhir tahun 2024 dapat dijelaskan seperti berikut, sesuai dengan urutan
shio:
Shio Tikus=4:
memiliki peruntungan asmara, pendidikan dan hubungan baik. Pada kasus khusus
cenderung gampang menjalin hubungan dengan lawan jenis karena energi asmara
yang tinggi. Aktivasi
yang diperlukan untuk dapat menikmati berbagai peruntungan tersebut adalah
dengan memiliki Bola Kristal sepanjang periode 8 yang berakhir tahun 2024.
Shio Kerbau dan shio Macan=2: pada bagan tampak mengalami kunjungan angka bintang yang membawa
masalah kesehatan. Agar tidak mendapat masalah terus-menerus untuk urusan
kesehatan maka shio Kerbau dan Macan harus mendapatkan pengobatan dengan simbol
Wu Lou. Simbol ini akan menyerap chi atau energi sakit yang dibawa oleh simbol
angka bintang #2, simbol Wu Lou harus dipajang di kamar tidur sampai tahun 2024, atau
akhir periode 8.
Shio Kelinci=6: mendapat
kunjungan angka bintang terbang yang disebut Nasib Langit yang juga sering
disebut mendapat angka bintang rezeki nomplok. Jadi shio Kelinci pada periode 8
sangat menikmati nasib beruntung. Aktivasi untuk angka bintang #6 atau Nasib Langit adalah dengan
memajang atau membawa simbol 6 keping koin nasib langit. Di samping itu shio
Kelinci agar selalu mendapat chi atau energi dari Surga maka mendekatkan diri dengan
aspek Ilahi akan lebih meningkatkan nasib mujur sepanjang periode 8.
Shio Naga dan shio Ular=7:
mendapat kunjungan angka bintang terbang yang membawa chi atau energi yang
berhubungan dengan sifat kekerasan dan kejahatan. Agar terhindar dari
sifat-sifat buruk tersebut sepanjang periode 8 shio Naga dan shio Ular
hendaklah memiliki simbol Badak Biru dan simbol Gajah dengan belalai menghadapke atas yang merupakan simbol perlindungan. Pajang simbol ini di rumah,
bilamana perlu bawa di tas kerja atau kendaraan demi keamanan, sampai dengan
akhir periode 8.
Shio Kuda=3: pada
periode 8 mendapat kunjungan angka bintang #3 yang membawa masalah pertengkaran
dan masalah hukum. Simbol untuk meredam sifat buruk dari angka bintang ini
adalah simbol Bola Api atau Roda Api dan Kstigarbha yang dipajang sampai akhir
periode 8 tahun 2024.
Shio Kambing dan shio Monyet=5:
pada periode 8 mendapat kunjungan angka bintang #5 yang disebut juga sebagai 5
yellow yang membawa masalah ekonomi rugi total atau tidak ada rezeki. Agar
menjadi untung, mujur dan ada rezeki shio Kambing dan shio Monyet hendaklah memiliki
simbol Pagoda 5 elemen dan memajang simbol-simbol rezeki seperti Kodok kaki 3, ikan Arwana, dll., sepanjang periode 8.
Shio Ayam=1: pada
periode 8 mendapat kunjungan angka bintang #1 yang artinya ada rezeki uang dan
memiliki karier yang baik. Sepanjang periode 8 shio Ayam hendaklah memajang
berbagai simbol rezeki seperti Kodok kaki tiga dan simbol Kura-kura.
Shio Anjing dan shio Babi=9: pada periode 8 mendapat kunjungan angka bintang #9 yang artinya
adalah rezeki yang akan datang atau waktu yang tepat untuk berinvestasi. Simbol
yang dipajang adalah simbol Burung Phoenix sepanjang periode 8 yang berakhir
tahun 2024.
Periode Tahunan dan Periode Bulanan
Untuk dapat selalu menikmati nasib yang beruntung praktisi
hendaknya selalu menerapkan perubahan untuk periode 20 tahun, tahunan dan
bulanan. Sama dengan pada periode 8 di atas, pada bagan periode tahun 2017,
setiap angka bintang mendapat perlakuan aktivasi untuk yang mendapat kunjungan
angka bintang baik atau mujur. Sementara itu menerapkan simbol pengobatan untuk
kunjungan angka bintang yang membawa chi atau energi kurang baik atau malang.
Kalau ingin selalu beruntung atau paling tidak menghindari
keadaan yang paling buruk maka para praktisi serius mengikuti perubahan pola
energi sampai ke periode bulanan.
Jadi karena perubahan-perubahan atau pergerakan
angka bintang terbang yang menyebabkan rezeki berbeda untuk setiap waktu.
Indofengshui telah menyajikan peta perubahan bagan feng shui pada semua periode
yang dihitung sebagai gambaran umum apakah shio tertentu mengalami nasib mujur, atau nasib malang/ kurang beruntung.
Ikutilah update yang telah disajikan di www.indofengshui.com dan untuk simbol-simbol yang penting telah dijual di toko online sehingga praktek feng shui menjadi lebih gampang. Kunjungi toko kami di galeri Jl. Tegal Harum No.7, Denpasar Bali, phone 0361.466925 atau website kami www.wariga.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar